Buku
Prosiding Seminar Sains dan Teknologi Nuklir dalam Pemberdayaan Potensi Nasional : Bandung. 11-12 Juli 2000
Seminar Sains dan Teknologi Nuklir P3TkN - BATAN dengan tema : Peran Sains dan Teknologi Nuklir Dalam Pemberdayaan Potensi Nasional, yang diselenggarakan pada tanggal 11-12 Juli 2000 di Pusat Penelitian dan Pengembangan Teknik Nuklir Badan Tenaga Nuklir Nasional, merupakan pertemuan tahunan para peneliti sains dan teknologi nuklir Indonesia umumnya dan BATAN khususnya. Walaupun disebutkan sebagai pertemuan tahunan, seminar ini sempat terhenti dua kali yaitu tahun 1998 dan 1999, karena berbagai macam masalah teknis yang timbul yang berkaitan dengan peningkatan daya reaktor TRIGA Mark II dari 1000 kW menjadi 2000 kW. Pada pertemuan ini para peneliti diberi kesempatan menyampaikan hasil penelitiannya baik yang dilakukan secara percobaan maupun secara pengkajian.
No other version available